Prinsip Standar Kualitas


Analisa Prinsip


Perhitungan persentase GAP lada dalam analisis DAKOTA dipengaruhi oleh beberapa indikator dengan nilai persentase masing-masing meliputi: 1) Pengolahan lahan dengan persentase maksimal (28,35%); 2) Persiapan penanaman dengan persentase maksimal (49,61%); 3) Perawatan tanaman dengan persentase maksimal (22,05%). Persentase maksimal didapatkan jika petani menerapkan seluruh variabel budidaya yang telah ditentukan pada GAP lada. Penerapan budidaya lada yang sesuai dengan prinsip pada GAP menjadi nilai tambah produk karena memuat isu pelestarian lingkungan, keamanan pangan dan hak asasi manusia sesuai permintaan pasar global.
Perhitungan persentase GAP pala dalam analisis DAKOTA dipengaruhi oleh Mekanisme perawatan tanaman dengan persentase maksimal (100%). Persentase maksimal didapatkan jika petani menerapkan seluruh variabel budidaya yang telah ditentukan pada GAP pala. Penerapan budidaya pala yang sesuai dengan prinsip pada GAP akan menjadi nilai tambah produk pala karena memuat isu pelestarian lingkungan, keamanan pangan dan hak asasi manusia sesuai dengan permintaan pasar global.
 

Unduh Dokumen


1. Buku Besar SOP Lada GAP   download
2. Buku Besar SOP Pala GAP   download



Kembali memilih prinsip